Warga perumahan taman Cipta Asri tahap 3 pada tahun ini mengadakan Pengajian Akbar yang bertema Silaturrahmi Warga dalam rangka memperingati hari besar bagi Umat Islam yaitu Maulid Nabi Muhammad SAW. Memang acara seperti ini pasti dilaksanakan setiap tahun oleh warga apalagi dalam menyambut hari besar Islam. Karena dengan acara seperti inilah Ukhuwa Islamiah akan tercipta dikalangan warga. Apalagi tahun ini warga Per. Taman Cipta Asri 3 sudah semakin bertambah seiring perkembangan pembangunan di Blok Apricot dan Matoa.
Acara pada kali ini di adakan di Fasum Blok Cherry karena fasum tersebut dianggap memenuhi standar kelayakan untuk pelaksanaan acara seperti ini mengingat cuaca batam yang tidak menentu saat ini. Sahalawatan-shalawatan kepada Nabi Besar Muhammad SAW. berkumandang pada saat pelaksanaan acara tersebut, apalagi pada saat Tausyiah disampaikan oleh Ust. Ahmad Al-Faris hingga para Jamaah disuruh berdiri untuk shalawatan bersama.
QS AL-AHZAB : 56
“Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi . Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya”
Abu Hurairah RA dan Abas Bin Malik RA bahwa Rasulullah telah bersabda :
“Barang siapa yang bershalawat kepadaku satu kali, niscaya Allah akan bershalawat kepadanya sepuluh kali dan dihapus darinya sepuluh kesalahan, diangkat baginya sepuluh derajat”
Pada moment pengajian akbar ini diharapkan mampu meningkatkan hubungan silaturrahmi warga, dengan mengesampingkan kemajemukan, melupakan perbedaan yang ada, mari kita hidup untuk saling melengkapi antara kekurangan yang satu dengan kelebihan yang lain karena kita hidup dalam wadah yang satu, sebagai hamba yang bersyukur kepada Allah SWT.
Ahlakul Qarimah yang dimiliki oleh Rasululullah SAW. merupakan suatu hal yang patut kita tiruh dan contohi serta baik untuk diterapkan dalam kehidupan keluarga, rumah tangga dan bermasyarakat. Karena beliau adalah sosok insan yang terlahir kemuka bumi dengan kemuliaan untuk menyempurnakan aklak yang ada tanpa membedakan apapun selain iman dan taqwa kepada Allah SWT. serta menjunjung tinggi nilai kebenaran yang datang dari Allah SWT. Mari kita pegang teguh Al Qur'an dan Al Hadits yang telah diwarisi kepada kita dan menggunakannya sebagai pedoman dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar